TIPS BISNIS - Era Digital. Website, media sosial, blog. Jika Anda seorang pemilik usaha kecil, kemungkinan Anda sudah mencoba semua atau sebagian dari media tersebut. Jika Anda belum, maka Anda benar-benar harus berpikir kembali. Anda yakin Anda memiliki produk yang sangat bagus dan dibutuhkan orang-orang, tapi bagaimana Anda menemukan pelanggan dan mengembangkan usaha Anda? Bagaimana Anda mengembangkan bisnis kecil Anda di era digital? Berikut ini beberapa cara yang bisa Anda coba:
Mengumpulkan foto-foto produk. Sebuah usaha kecil perlu memiliki akun di media sosial melalui Facebook, Twitter, Instagram dan Google+ atau akun lainnya. Anda perlu membuat bisnis Anda dikenal setiap hari dengan cara yang relevan, up to date dan informatif, pendek, dan berkesan. Blogging secara teratur atau posting harian pada media sosial dapat melibatkan pengunjung lebih lama ketika Anda pasangkan posting tersebut dengan gambar yang menggambarkan produk yang Anda tawarkan.
Orang-orang-terutama orang Indonesia umumnya lebih menyukai gambar. Dengan menyediakan lebih banyak gambar produk, terlebih jika memang produk Anda memiliki banyak jenis, maka hal tersebut akan sangat berpengaruh positif tentunya.
Orang-orang-terutama orang Indonesia umumnya lebih menyukai gambar. Dengan menyediakan lebih banyak gambar produk, terlebih jika memang produk Anda memiliki banyak jenis, maka hal tersebut akan sangat berpengaruh positif tentunya.
Bekerjasama dengan pelaku bisnis lain untuk silang promosi. Pikirkan tentang apa jenis promosi yang dapat Anda tawarkan setiap bulan? Mungkin Anda perlu memikirkan untuk memiliki suatu tema untuk membingkai promosi Anda. Mungkin bisnis Anda menargetkan wanita di atas usia 30. Mei adalah waktu yang tepat, karena Anda bisa memberikan para ibu diskon pada layanan Anda untuk bulan Mei untuk menghormati Hari Ibu.
Pikirkan tentang bisnis lain yang sudah mapan di daerah Anda yang menawarkan layanan yang mungkin bisa menjadi pendamping yang baik untuk Anda, dan lihat apakah Anda dapat melakukan silang promosi, di mana pelanggan bisa mendapatkan dua transaksi sekaligus. Dalam melakukan hal ini, Anda melipatgandakan usaha Anda untuk memperluas jangkauan Anda dengan memperluas merek Anda ke jaringan baru orang dan sebaliknya.
Pikirkan tentang bisnis lain yang sudah mapan di daerah Anda yang menawarkan layanan yang mungkin bisa menjadi pendamping yang baik untuk Anda, dan lihat apakah Anda dapat melakukan silang promosi, di mana pelanggan bisa mendapatkan dua transaksi sekaligus. Dalam melakukan hal ini, Anda melipatgandakan usaha Anda untuk memperluas jangkauan Anda dengan memperluas merek Anda ke jaringan baru orang dan sebaliknya.
Siapkan diri Anda sebagai seorang ahli. Anda membuat dan menjual furniture? Anda dapat melayani pelanggan Anda sebagai ahli desain interior. Anda seorang seniman make-up independen? Anda dapat menjadi ahli kecantikan. Anda menjalankan bisnis bimbingan belajar? Anda dapat menjadi konsultan pada masalah pendidikan. Anda menyukai kegiatan gym? Anda dapat menjadi ahli kebugaran.
Tidak ada yang dapat menjual merek Anda lebih baik dari Anda sendiri, dan jika Anda selalu berusaha meningkatkan kompetensi diri Anda terhadap bidang bisnis yang sedang Anda jalani, Anda lebih berpeluang untuk bisa membuka merek Anda pada khalayak yang lebih luas. Lebih penting lagi, Anda meningkatkan optimasi mesin pencari (SEO), jadi ketika seseorang menggunakan kata kunci dalam pencarian online, Anda akan muncul pertama atau jauh lebih dekat pada halaman pertama. Ketika lalu lintas bisnis mulai meningkat, Anda kemudian bisa mulai meningkatkan volume bisnis. Ketika bisnis Anda mulai membuktikan diri dan menjadi lebih layak secara finansial, Anda dapat menyewa jasa perusahaan SEO untuk membantu Anda untuk meningkatkan profil digital Anda.
Tidak ada yang dapat menjual merek Anda lebih baik dari Anda sendiri, dan jika Anda selalu berusaha meningkatkan kompetensi diri Anda terhadap bidang bisnis yang sedang Anda jalani, Anda lebih berpeluang untuk bisa membuka merek Anda pada khalayak yang lebih luas. Lebih penting lagi, Anda meningkatkan optimasi mesin pencari (SEO), jadi ketika seseorang menggunakan kata kunci dalam pencarian online, Anda akan muncul pertama atau jauh lebih dekat pada halaman pertama. Ketika lalu lintas bisnis mulai meningkat, Anda kemudian bisa mulai meningkatkan volume bisnis. Ketika bisnis Anda mulai membuktikan diri dan menjadi lebih layak secara finansial, Anda dapat menyewa jasa perusahaan SEO untuk membantu Anda untuk meningkatkan profil digital Anda.
Ciptakan magnet yang menarik perhatian. Orang-orang harus tergoda untuk meninggalkan alamat email pada Anda. Apa sesuatu yang sangat menarik yang dapat Anda berikan sehingga bisa membuat orang-orang yang mendaftarkan email mereka untuk menerima newsletter Anda, promosi atau posting blog? Berpikirlah secara out of the box. Tanyakan pada diri sendiri, "Jika penawaran ini ditawarkan ini kepada saya, apakah saya berikan kepada mereka email saya?" Jika jawabannya adalah "ya," maka Anda bisa mencobanya. Jika itu "tidak," maka Anda harus mencari cara lain yang menarik.
Menawarkan sesuatu yang nyata pada email dan newsletter. Pastikan bahwa ketika Anda menulis kepada orang-orang, Anda benar-benar memiliki sesuatu yang perlu Anda sampaikan. Jangan memenuhi inbox orang lain dengan sesuatu yang sama sekali tidak berhubungan dengan produk yang Anda tawarkan. Coba lihat dari sudut pandang diri Anda sendiri - Anda tentu tidak ingin menemukan atau bahkan membaca email penawaran diskon bukan? Cobalah untuk membuat merek Anda sebagai merek yang menawarkan sesuatu yang berguna dan menghormati waktu orang lain.
Berikan effort yang menarik dan bermanfaat untuk orang-orang. Jika ada acara sosial, atau kegiatan apapun yang membutuhkan bantuan yang berhubungan dengan produk atau bisnis Anda, Anda bisa langsung tawarkan pada mereka, entah itu berupa diskon atau konsultasi gratis; apapun yang Anda berikan yang akan menarik orang untuk ikut serta. Anda bisa mengambil keuntungan dari dari semua itu dengan membuat orang-orang lebih banyak melakukan kontak dengan merek Anda. Pastikan untuk menyertakan logo Anda dan semua informasi kontak bisnis apa saja yang Anda tawarkan - alat tulis gratis, kaos, topi, sertifikat hadiah, apa pun itu.
Semoga bermanfaat. Amin..
0 komentar:
Posting Komentar